Latest News
BONUS FROM KARTU4DIMENSI AS
AUGMENTED REALITY ENTHUSIAST
KARTU MAKANAN + HUMANOID + KARTU FISTICUFFS







Belajar Ngaji Yuk


Price: Rp. 98 000

Fitur:
  • Dua pilihan karakter yang bisa dimainkan
  • Untuk anak umur 7 tahun keatas
  • Tiga tingkatan pembelajaran
  • Animasi dan Design Grafis yang sangat menarik bagi anak-anak
Synopsis:

Syawal dan Fitri dengan semangat berangkat ke Madrasah. yak, mereka sudah tidak sabar untuk belajar mengaji bersama dengan pak Ustadz. Sampai di Madrasah, mereka pun disambut hangat oleh pak Ustadz yang telah menunggu mereka. Tentu saja mereka sangat senang, karena dapat belajar sekaligus bermain. Wah .. ada apa saja yah di dalam Madrasah ini ? yang jelas, belajar mengaji jadi lebih menyenangkan, mulai dari belajar huruf Hijaiyyah, hingga berbagai tanda baca yang ada. Selain itu, juga ada bonus permainan yang dapat dimainkan dengan cara menukarkan ketupat yang dapat kamu kumpulkan di setiap tingkat pelajaran. Ayo, tunggu apa lagi ? kita belajar ngaji bersama Fitri, Syawal, dan pak Ustadz yuk!.

Permainan dan Materi Pendidikan
Tingkat 1
PENGENALAN HURUF HIJAIYYAH
Belajar membaca Qu'ran tidak terlepas dari belajar pengenalan dasar huruf hijaiyyah atau huruf Arab yang berjumlah 29 huruf. Di sini, adik-adik akan diperkenalkan dengan bentuk-bentuk huruf hijaiyyah dan cara mengingatnya melalui animasi yang menarik beserta cara pengucapan dan penulisannya dengan benar. Setelah belajar, adik-adik juga akan diberikan latihan untuk menguji ingatan adik-adik pada huruf hijaiyyah yang telah diajarkan.
FATHAH (baris satu di atas)
Di bagian ini, adik-adik akan belajar tentang tanda baca fathah. Apabila terdapat tanda baca fathah pada huruf hijaiyyah, maka huruf tersebut akan  mengalami perubahan penyebutan atau cara membacanya menjadi berbunyi akhir 'a'. Tetapi tidak semua huruf hijaiyyah mengalami perubahan penyebutannya lho...Nah .. apakah adik adik tahu huruf hijaiyyah yang mana itu? Jika adik-adik belum tahu, ayo .. kita cari tahu bersama !
KASROH (baris satu dibawah)
Baris satu di bawah huruf hijaiyyah disebut dengan kasroh. Nah, huruf hijaiyyah yang memiliki tanda kasroh mempunyai cara membaca yang berbeda dengan fathah, di mana hurufnya bukan lagi berbunyi akhir 'a' tetapi menjadi  berbunyi akhir 'i'. Di bagian belajar ini, pak Ustadz akan menjelaskan kepada kita bagaimana cara membaca huruf hijaiyyah yang memiliki tanda kasroh. Selain itu, ada juga penjelasan tambahan yang harus adik- adik tahu dengan mengklik pada tanda tanya yang ada.
DOMMAH (baris satu di depan)
Baris satu di depan huruf hijaiyyah yang bentuknya seperti angka sembilan disebut dengan dommah. Jika huruf hijaiyyah ditambahkan dengan tanda dommah, maka huruf tersebut dibaca dengan bunyi akhiran 'u'. Pak Ustadz akan membacakan dan menjelaskan setiap huruf-huruf hijaiyyah berbaris dommah yang kamu pilih. huruf yang diklik. Nah, jika adik-adik ingin mendapatkan penjelasan tambahan mengenai tanda dommah, adik-adik dapat klik saja pada tanda tanyanya yah?
Tingkat 2
SUKUN (tanda mati)
Sukun atau tanda mati ditandai dengan bentuk seperti nol kecil di atas huruf hijaiyyah. Apabila terdapat dua huruf hijaiyyah atau lebih dan salah satunya terdapat tanda sukun, maka cara bacanya dimatikan pada huruf hijaiyyah yang memiliki tanda sukun itu. Nah, adik-adik dapat mencari tahu lebih lanjut tentang tanda Sukun. Dan tentu saja di bagian ini juga ada contoh yang dapat membuat adik adik makin cepat mengerti mengenai tanda sukun.
MAD (Alif, Ya dan Wau)
Mad adalah tanda baca panjang. Di sini, adik-adik akan diajarkan tentang mad alif, mad ya, dan mad wau. Masing-masing bagian mad ini memiliki cara baca panjang selama dua harokat atau dua ketukan. Namun ada ketentuannya lho. Nah, jika adik-adik ingin mengetahui lebih jelas mengenai tanda mad ini, adik-adik dapat mempelajarinya pada bagian mad ini ya?
TASYDID (sabdu)
Setiap huruf hijaiyyah yang menghadap tasydid dibaca dengan menekan dan ditahan selama dua harokat atau dua ketukan. Jika adik adik masih kurang mengerti penjelasan yang diberikan, adik-adik dapat memperhatikan contoh yang diberikan atau mengulang kembali penjelasan yang diberikan oleh pak Ustadz. Tentu saja ada juga penjelasan tambahannya jika adik-adik mengklik pada tanda tanya yang tersedia. Untuk menguji pemahaman adik-adik juga disediakan latihannya.
Tingkat 3
FATHATAIN (baris dua di atas)
Fathatain ditandai dengan baris dua di atas huruf hijaiyyah. Apabila terdapat tanda baca fathatain pada huruf hijaiyyah, maka akan dibaca dengan bunyi akhir 'an'. Pemahaman tentang fathatain menjadi tambah lengkap dengan penjelasan tambahan yang dapat adik- adik cari tahu dengan cara mengklik pada tanda tanya yang ada. Setelah itu, adik adik akan diberikan latihan untuk melihat sejauh mana pemahaman adik adik terhadap tanda baca fathatain yang telah diajarkan.
KASROTAIN (baris dua di bawah)
Baris dua di bawah huruf hijaiyyah disebut dengan tanda baca kasrotain. Huruf hijaiyyah yang memiliki tanda kasrotain akan berbunyi akhir 'in'. Pak Ustadz juga akan memberikan penjelasan tambahan mengenai tanda baca kasrotain kepada kita apabila kita mengklik pada tanda tanya yang tersedia. Setelah itu, adik-adik jangan lupa untuk menjawab soal pada latihannya agar dapat mengetahui sampai sejauh mana pemahaman adik-adik terhadap tanda baca kasrotain.
DOMMATAIN (baris dua di depan)
Apabila adik-adik mendengarkan bunyi akhir 'un', maka berarti huruf hijaiyyah telah ditambahkan dengan tanda baca dommatain. Tanda baca dommatain ditandai dengan baris dua di depan pada huruf hijaiyyah. Ayo, adik-adik ingin mencari tahu lebih banyak mengenai tanda baca Dommatain, kan? Diklik saja pada tanda tanyanya, dan jika ingin menguji pemahaman adik-adik mengenai dommatain, adik-adik dapat menjawab soal yang diberikan pada latihan yang tersedia.
UJIAN
GAME TANGKAP IKAN
Ayo, kita menangkap ikan! Adik-adik pasti mau, kan? Pasti menyenangkan menangkap ikan-ikan yang lucu. Tapi tunggu dulu! untuk menangkap ikan-ikannya, adik-adik harus pintar membaca tulisan arab. Nah, pak Ustadz akan menyebutkan tulisan arab yang terdapat pada salah satu tubuh ikan, dan tugas adik-adik adalah menangkap ikan yang sesuai dengan yang diminta oleh pak Ustadz. Nah, jika adik-adik telah memahami bahan pelajaran di tingkat 1, pasti adik-adik dapat menyelesaikan permainan ini dengan mudah dan cepat. Sebagai hadiahnya karena telah banyak menjawab dengan benar, adik-adik juga akan mendapatkan ketupat yang dapat ditukarkan dengan game bonus. Setiap game bonus hanya dapat dimainkan dengan menukarkan 2 buah ketupat.
GAME LEMPAR MELON
Adik adik suka makan melon? Nah, di permainan kali ini, adik-adik akan bermain dengan melon. Namun bukan sembarangan melon lho. Melon-melon ini bertuliskan huruf arab. Tugas adik-adik adalah membantu Syawal atau Fitri memberikan melon yang sesuai dengan permintaan teman-teman mereka dengan cara memilih melon yang tepat dan melemparkannya kepada mereka. Adik-adik harus memperhatikan tulisan arabnya dengan baik ya? Jangan sampai salah memilih! Di permainan ini adik-adik juga akan mendapatkan ketupat yang dapat ditukarkan dengan game bonus, jika adik-adik banyak menjawab dengan benar. Ayo, dikumpulkan sebanyak-banyaknya.
GAME MEMBERI MAKAN HEWAN
Ada hewan-hewan lucu yang sedang kelaparan. Ayo! kamu mau membantu Syawal dan Fitri untuk memberi makanan yang tepat kepada hewan-hewan yang lucu itu? Nah, pasti kamu mau, kan? Caranya adalah dengan memilih keranjang yang sesuai dengan huruf arab yang terdapat pada papan, lalu berikan kepada hewannya. Hati-hati, jangan sampai salah! Nah, jika adik-adik telah banyak memberikan makanan yang tepat, maka adik-adik akan mendapatkan ketupat yang dapat ditukarkan dengan game bonus.

LAGU-LAGU ISLAMI
Adik-adik pasti suka beryanyi, kan? Nah, di sini kita akan menyanyikan lagu-lagu Islami bersama seperti Angka-angka Arab (1-10), Rukun Islam, Rukun Iman, Sholat 5 waktu, dan Kitab-kitab Allah. Dengan bernyanyi kita akan merasa senang dan gembira. Selain itu adik-adik juga dapat belajar lho.
KUMPULAN DOA SEHARI-HARI
Apakah adik-adik pernah berdoa? Pasti sering kan? Berdoa itu sangat baik, karena dengan berdoa kita belajar untuk selalu bersyukur dan bersikap rendah diri serta menyadarkan kepada kita bahwa ada kekuatan yang lebih besar daripada kita, yakni kekuatan Allah SWT. Sehingga dapat memperkuat keimanan kita terhadap Allah SWT. Nah, di sini, adik-adik dapat belajar menghafalkan 10 doa pilihan dimulai dari doa bangun tidur sampai doa menjelang tidur.
SURAT-SURAT PENDEK
Selain menghafalkan doa, Adik-adik juga dapat belajar menghafalkan surat-surat pendek yang terdapat dalam Al Qur'an, seperti Al Faatihah, Al Ikhlash, Al Falaq, An Naas dan Al Kautsar.

GAME BONUS
SELUNCUR POLA
Adik-adik pasti suka bermain sepatu roda, kan? Nah … ayo, kita bermain sepatu roda sambil membuat pola gambar. Pasti seru banget deh! Caranya adalah adik-adik harus mengendalikan Syawal atau Fitri untuk membentuk pola gambar yang tersembunyi. Eitsss… tapi tunggu dulu, adik-adik harus hati hati, karena banyak balon penganggu yang muncul. Untuk melawan balon-balon penganggu itu, adik-adik harus mendapatkan dulu lambang kekuatan. Adik adik harus gesit yah!
PUZZLE TETRIS
Wow! Permainan puzzle! Pasti menyenangkan yah. Nah, di sini, kita akan bermain dengan permainan menyusun puzzle cepat. Yak, adik-adik harus bergerak dengan gesit dan cepat untuk menyusun puzzlenya, karena satu per satu potongan puzzle akan turun terus-menerus dan tugas adik-adik adalah memasang potongan puzzle dengan cepat sebelum potongan di samping puzzle menjadi penuh. Ayo, pasti ini adalah permainan yang menegangkan.
CORAK KEPOMPONG
Ulat yang ingin berubah menjadi kupu kupu harus melewati tahap menjadi kepompong terlebih dahulu. Nah, kali ini kita akan bermain permainan corak kepompong. Wah, bagaimana cara memainkannya? Baiklah, di sini kita akan membantu kepompong berubah menjadi kupu kupu. Caranya adalah dengan menyusun kepompong-kepompong yang turun dan mempunyai corak warna yang sama. Pasti Asyik!
POLA GAMBAR
Permainan yang satu ini memerlukan kejelian dan ketelitian serta konsentrasi dari adik-adik.. Karena di sini, adik-adik  harus menemukan pola potongan gambar yang sama dengan pola potongan gambar yang diminta pada kumpulan potongan gambar yang tersedia. Adik-adik harus cekatan karena permainan ini ada batas waktunya.
TENIS SERANGGA
Adik-adik pasti tahu permainan tenis, bukan? Nah, di sini kita akan memainkan permainan mirip seperti tennis, hanya saja kita menggunakan katak sebagai bolanya dan potongan bambu sebagai pemukul atau pemantulnya. Kita akan memantulkan sang katak agar dapat menangkap makanannya. Makanannya berupa serangga lho. Adik-adik harus gesit untuk membantu memantulkan katak menangkap makanannya. Jangan sampai katak terjatuh ya?
JALAN KELUAR
Ayo, kita menolong kelinci yang imut-imut itu untuk keluar dari rintangan batang pohon yang menghalangi jalannya, kasihan kan? Kelincinya tidak dapat pulang? Nah.. adik-adik mau membantu kan? Caranya yaitu dengan menggeser batang-batang pohon yang menghalangi jalan keluarnya. Jangan sampai kehabisan waktu ya? Selamat bermain…